Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2021

Mengetahui Beberapa Aktivitas di Alun-alun Bogor, Mulai Dari Rekreasi Sampai Kulineran

Jakarta - Alun-alun Kota Bogor baru saja diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Jumat (17/12/2021). Alun-alun Kota Bogor seluas 1,7 hektar ini dibangun di bekas lahan Taman Ade Irmani atau Taman topi, dengan fasilitas yang lengkap. Lokasi Alun-alun Kota Bogor tepatnya berada di Jalan Kapten Muslihat, Kecamatan Bogor Tengah. Mengutip laman resmi Pemkot Bogor, Alun-alun ini terdiri dari empat zona. Zona Botani untuk relaksasi, Zona Olahraga untuk rekreasi dan olahraga, Zona Plaza untuk kegiatan edukasi atau kesenian, dan Zona Religi yang terintegrasi dengan Masjid Agung. Sudah dibuka untuk umum, berikut rangkuman rekomendasi beberapa kegiatan menarik di Alun-Alun Kota Bogor dan sekitarnya yang telah kami rangkum. Rekreasi di taman Berkunjung bersama keluarga atau teman bisa dilakukan dengan rekreasi di taman yang hijau sembari menghirup udara segar. Selain banyak pepohonan, ada pedestrian atau area pejalan kaki untuk pengunjung yang ingin jalan-jalan santai. Kamu b

Mengetahui Aturan Baru Pemerintah Jelang Nataru Untuk Naik Kereta Api, Berikut Syaratnya

Jakarta - Pemerintah resmi mengeluarkan surat edaran (SE) terkait aturan perjalanan kereta api saat masa libur Nataru yang berlaku pada 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022. Penumpang kereta api yang akan melakukan perjalanan dalam rentang waktu 10 hari itu, wajib mengikuti SE yang telah dikeluarkan pemerintah pusat melalui Kementerian Perhubungan. Beberapa aturan baru perjalanan kereta api saat Nataru Berikut aturan baru yang berlaku sesuai SE Kemenhub nomor 112 Tahun 2021, melalui siaran pers kepada wartawan, Jumat (17/12/2021):. Calon penumpang usia di atas 17 Tahun . Wajib vaksin dosis lengkap (sudah dua kali). Jika belum lengkap maupun karena alasan medis, maka tidak dapat melakukan perjalanan . Menunjukkan hasil negatif rapid test antigen yang berlaku 1x24 jam atau RT-PCR 3x24 jam. Calon penumpang Usia 12 hingga 17 Tahun . Vaksin minimal dosis pertama. Jika belum dapat divaksin karena alasan medis, dapat menyertakan surat keterangan dari dokter spesialis atau dokte

Mengetahui Desa Wisata Gegesik Kulon di Cirebon Jawa Barat, Peraih Juara 2 Desa Terbaik ADWI 2021

Jakarta - Desa Gegesik Kulon di Cirebon, Jawa Barat, berhasil meraih Juara 2 Desa Wisata Terbaik untuk Kategori Konten Kreatif. Keberhasilan tersebut diraih dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) pada 7 Desember 2021. Dilansir dari berbagai sumber, Desa Wisata Gegesik Kulon merupakan salah satu Desa di Kabupaten Cirebon, Provinsi Jawa Barat. Desa ini memiliki luas 402 hektare dengan jumlah penduduk sebanyak 5.783 jiwa. Desa Gegesik Kulon memiliki banyak potensi serta masih menjaga kelestarian seni budayanya. Mayoritas penduduknya bekerja sebagai petani, sebagian lagi berprofesi sebagai seniman, dan wiraswasta. Desa ini memiliki lima daya tarik wisata edukasi mulai dari seni rupa berupa ukiran kayu, sungging wayang, ukir topeng, kriya kendang, dan lukisan kaca. Di sana juga memiliki seni tari topeng lima wanda, dengan karakter yaitu topeng panji, samba, rumiang, temengg

Mengetahui Objek Wisata Lembah Pelangi di Batam, Berikut Selengkapnya

Jakarta - Pagi itu tak tampak aktivitas apapun di lokasi wisata Lembah Pelangi Batam. Hanya terlihat pondok-pondok kecil bertiang kayu rapuh serta beberapa lokasi bersantai untuk para pengunjung. Objek wisata ini terletak di Bukit Dangas Kecamatan Sekupang, Kota Batam. Lokasinya yang strategis membuat wisata ekonomis di Batam ini mudah diakses. Yang menjadi daya tarik tersendiri, objek wisata ini menawarkan nuansa alami dan asri, dilengkapi dengan miniatur pohon sehingga banyak menarik kunjungan para wisatawan. Namun, pasca dirundung situasi pandemi COVID-19 kini tidak lagi terlihat aktivitas apapun di sana. Biasanya, pengunjung akan betah menghabiskan waktu bersantai dari pagi hingga sore hari di wisata seluas hampir 1,5 hektar tersebut. "Satu tahun lalu sangat sepi pengunjung datang karena pandemi. Sekarang sejak PPKM dilonggarkan sudah mulai ramai pengunjung, biasa sore hari terlihat,"ujar Manajemen Pengelola Lembah Pelangi, Indriyani kepada kami. Pandemi memb